Lomba Logo Baru Posyandu

Keluarga Sehat Indonesia

Karya: 
Irtman Raylenhard Febryan Tumeno
Upload: 

Desain Logo Posyandu ini Mengusung Tema : "Keluarga Sehat Indonesia" Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yg dikelola dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar. (Pusat Promosi Kesehatan Kemenkes RI Tahun 2012) Bentuk Lengkungan Setengah Lingkaran yg membentuk 4 Sisi Bidang : Merepresentasikan serta melambangkan Tujuan dari adanya Posyandu yakni 1. Menunjang percepatan penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Indinesia 2. Meningkatnya Peran Lintas Sektor dalam Penyelenggaraan Posyandu 3. Meningkatnya Cakupan dan Jangkauan Pelayanan Kesehatan Dasar 4. Pengembangan Kesehatan Ibu dan Anak, KB, Imunisasi, Gizi, serta Pencegahan dan Penanggulangan Diare. Bentuk ini juga melambangkan Pemerataan Pelayanan Kesehatan di Tingkat Dasar bagi Masyarakat. Bidang Kotak Persegi 4 sisi : Dimaknai sebagai 4 Sasaran Utama Posyandu dalam Pelayanan Kesehatan Dasar bagi Masyarakat Yaitu (1) Bayi (2) Anak Balita (3) Ibu Hamil, Ibu Melahirkan, Ibu Nifas, dan Ibu Menyusui (4) Pasangan Usia Subur. Simbol ini juga sebagai representasi tempat/wadah diberlakukannya semua prinsip dan upaya dalam proses penyelenggaraan kesehatan. Lambang Keluarga yg terdiri dari Ayah, Ibu, dan Anak yg sedang berpelukkan diartikan sebagai Keluarga Sehat Indonesia. Penggunaan Warna : - Warna Gradasi pada Lengkungan Setengah Lingkaran 4 Bidang yakni Warna Gradasi Biru Langit Gradasi Biru Laut melambangkan Kesungguhan Tekad, Kepercayaan dan Integritas dalam Pelayanan Kesehatan. Warna Gradasi Hijau memberikan Kesan Ramah, Hangat, serta Semangat Pelayanan. - Warna Gradasi Biru, Pink, dan Gold pada Lambang Keluarga menggambarkan Keragaman Suku, Agama, dan Budaya yg ada di Indonesia. Ini juga bermakna Pelayanana Kesehatan Dasar berkonsep Kemanusiaan dan Tanpa Diskriminasi. Warna Hitam Gradasi Putih Pada Tulisan "POSYANDU POS PELAYANAN TERPADU" melambangkan Ketegasan, Ketenangan, dan Sifat Luhur Pengabdian Kepada Masyarakat dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.