Lomba Logo Baru Posyandu

Bersama Dari Hati, Menuju Keluarga Berkualitas #LogoBaruPosyandu

Karya: 
#LogoBaruPosyandu by Alffeus
Upload: 

Selama lebih dari 30 tahun, Posyandu telah memberikan pelayanan sepenuh hati pada jutaan keluarga di Indonesia dengan visi : “Memberdayakan potensi masyarakat mampu dan memanfaatkan sumber daya alam untuk menciptakan kondisi hubungan/silaturahmi yang harmonis dan sinergi antara kelompok masyarakat mampu dengan masyarakat yang memerlukan bantuan dalam upaya mengurangi dan mengatasi masalah sosial yang ada di Indonesia demi persatuan, kesatuan dan kesejahteraan yang Adil Beradab dan selamat dunia akhirat bagi seluruh rakyat Indonesia.”

Dengan visi yang menyuarakan semangat kebersamaan tersebut, dapat disimpulkan bahwa Posyandu memiliki impian untuk membangun keluarga Indonesia yang lebih sehat, sejahtera, & berkualitas untuk menyongsong masa depan yang lebih baik dengan mengutamakan persatuan & kesatuan demi kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia.

Untuk itu, dengan logo baru ini diharapkan Posyandu dapat memberikan pelayanan yang lebih baik untuk Keluarga Indonesia dengan semangat kebersamaan membangun keluarga yang berkualitas.

Logo tersusun dari beberapa komponen yang membentuk kesatuan untuk saling mengisi dan melengkapi. Pemilihan warna yang beragam namun menciptakan keserasian dan saling melengkapi melambangkan semangat persatuan demi kemajuan seluruh keluarga Indonesia.

Pelayanan

Disimbolkan dengan “2 telapak tangan yang terbuka”. Ini melambangkan kerendahan hati untuk melayani seluruh keluarga yang ada di Indonesia. Warna orange melambangkan semangat yang membara, ini sebagai simbol generasi muda yang semangatnya menggebu – gebu. Warna Abu-abu tua melambangkan generasi tua yang lebih stabil dan dewasa. Dengan memadukan semangat dari generasi muda dan generasi tua, Posyandu diharapkan mampu memberikan pelayanan terbaik untuk keluarga Indonesia baik itu untuk generasi muda (bayi, balita, & remaja) hingga generasi tua (orang tua& lansia).

Rumah

Rumah adalah tempat berkumpul semua anggota keluarga, sehingga keluarga dapat diidentikkan dengan simbol berbentuk “rumah”. Warna Emas dapat didefinisikan sebagai kesejahteraan atau dengan kata lain, Simbol Rumah Emas dapat berarti sebagai Keluarga yang Sejahtera. Sesuai dengan tujuan utama Posyandu yaitu untuk mencapai kesejahteraan keluarga yang ada di Indonesia.

Cinta

Seluruh elemen pembentuk logo jika disatukan membentuk sebuah bentuk “hati”. Hati secara universal didefinisikan sebagai lambang cinta & kasih sayang. Logo cinta merepresentasikan Posyandu yang telah memberikan pelayanan pada setiap keluarga Indonesia dengan penuh cinta & kasih sayang.

 

Makna Logo

Sesuai dengan semangat persatuan untuk membangun keluarga berkualitas, seluruh elemen pembentuk logogram jika disatukan memiliki makna : Dengan semangat persatuan dari semua generasi, baik itu generasi muda maupun generasi tua, Posyandu akan memberikan pelayanan terbaiknya dengan sepenuh hati dan didasarkan pada cinta & kasih sayang untuk membentuk keluarga Indonesia yang sehat, sejahtera, & berkualitas demi kemajuan Bangsa Indonesia di masa depan.