Karya:
Rendhy Wahyu Permana Putra
Nama Maskot : BEMA
BEMA berasal dari kata Beruang Madu. Fauna asli Indonesia yang berasal dari provinsi Bengkulu yang juga menjadi maskot dari kota Balikpapan. Alasan mengapa saya memilih sosok Beruang Madu adalah selain bentuknya yang lucu dan karakternya yang lincah karena beruang madu terkenal sebagai pemanjat pohon yang ulung dan juga untuk mengajak masyarakat indonesia agar senantiasa merawat dan melindungi fauna khas Indonesia dari ancaman kepunahan. Nama BEMA juga memiliki kemiripan dengan salah satu tokoh wayang pandhawa yaitu Bima, tokoh kuat, baik hati dan pemberani yang diharapkan sosok BEMA mempunyai sifat seperti Tokoh Bima didalam Pandhawa.
Representatif bentuk dari tokoh BEMA
Beruang adalah fauna yang biasa di hubungkan dengan sifat lucu dan menggemaskan, sehingga seringkali sosok beruang di buat dalam wujud mainan atau boneka. Sehingga masyarakat mudah untuk mengenali sosok beruang yang lucu dan menggemaskan. Bima juga mengenakan seragam olah raga yang mempunyai warna cerah serta menyenangkan yang bertujuan melambangkan pentingnya hidup sehat di era modern dan mengajak masyarakat agar selalu menjaga kesehatan agar terhindar dari segala penyakit. Selain itu BEMA juga membawa madu sebagai makanan favoritnya. Madu bukan hanya sebuah makanan yang enak dan bergizi tetapi juga sebagai obat dari berbagai macam jenis penyakit.