Lomba Desain Logo BIT

Up up and away..

Desain: 
Karya: 
Andhika Prawira

 

Bentuk:

  • Bentuk terdiri dari susunan angka ‘I’ dan ‘O’ dan ‘kotak pixel’ membentuk tulisan ‘bit’.
  • Angka ‘I’ dan ‘O’ merupakan bilangan biner yg  identik dengan dunia industri digital.
  • Pixel sebagai elemen terkecil dari gambar digital melambangkan dunia grafis digital.
  • Tanda titik pada huruf  ‘I ’ melambung ke atas melambangkan Imajinasi   (I) yg melayang  tinggi tanpa batas (tiada titik akhir).

Warna:

  • Warna hijau muda melambangkan tingkat kecerdasan tinggi yg belum terbayangkan (spt penggunaan warna ini untuk menggambarkan sosok alien).
  • Hijau muda juga melambangkan generasi muda, selalu segar dan muda (evergreen ).
  • Warna abu-abu pada tulisan beyond imagination melambangkan era modern.

Keseluruhan:

Logo ini melambangkan harapan akan BIT ( Bandung Imaji Terminal)  sebagai  wadah sekelompok anak muda cerdas dan kreatif dalam melambungkan / mengeksplorasi  imajinasi tanpa batas di industri digital.

Semoga berkenan.
Terima kasih :)